Hidroponik Itu Ternyata Murah dan Mudah | Belajar Hidroponik

Hidroponik Itu Ternyata Murah dan Mudah

Hidroponik itu ternyata murah dan mudah - Sepintas mendengar kata Menanam Tanaman Secara Hidroponik, bagi saya membutuhkan biaya yang mahal serta butuh pengetahuan yang cukup karena menganggap menanam dengan sistem hidroponik adalah hal yang sangat sulit. Mulai dari biaya modal harus besar, hasilnya harus bagus, serta penjualan produk dari hidroponik mempunyai harga yang sangat mahal sehingga kalangan atas lah yang dapat membeli dan menikmati hasil dari produk hidroponik.

Namun ternyata apa yang saya bayangkan tentang hidroponik adalah salah. Hidroponik ternyata dapat di lakukan dengan cara yang sangat simpel dan sederhana bahkan bisa di tanaman di sekitar rumah atau bahkan di dalam rumah sekalipun, seperti yang sudah di bahas di sini.

Mengapa Menanam Secara Hidroponik Mudah dan Murah

Nutrisi Hidroponik Banyak Tersedia di Pasaran baik di toko pertanian maupun di internet
Untuk menanam tanaman dengan sistem hidroponik membutuhkan pupuk atau yang sering disebut Nutrisi Hidroponik. Untuk mendapatkan Nutrisi ini tidaklah sulit karena banyak toko pertanian yang menjualnya atau beli saja di internet jadi tidak susah-susah meracik nya sendiri, tinggal beli di pasaran dicampur dengan air dengan dosis sesuai anjuran tentunya kita sudah bisa memulai budidaya hidroponik. Jika ingin Meracik Nutrisi Hidroponik Sendiri juga sudah dibahas di sini. Harga nutrisi hidroponik ini pun tergolong murah, kalau kita gunakan rumus 5:5:1 larutan pekat nutrisi AB Mix 5 cc A dan 5 cc B bisa kita encerkan dengan 1 liter air. Kalau kita menggunakan system sumbu dengan media botol mineral bekas sampai panen hanya butuh sekitar sekitar 1-2 liter saja.



Untuk Bahan dan Media bisa memanfaatkan barang bekas
Hidroponik tidak harus selalu yang mewah, besar, luas ataubahkan membuat GreenHoise segala. Cukup menggunakan bahan dan media dari barang bekas yang ada disekitar kita. Untuk wadah kita bisa mendaur ulang botol bekas air mineral 1500 ml, box anggur, talang bekas, bahkan panci bekas pun bisa kita gunakan. Untuk media tanam kita bisa menggunakan arang sekam, batu krikil, spon bekas, sabut kelapa, dan banyak lagi yang lainnya. Tentunya itu bisa kita dapatkan dengan gratis, kalau terpaksa beli ya harganya pasti murah, karena termasuk limbah rumah tangga, limbah pasar atau limbah pertanian.

Banyak system hidroponik yang bisa kita pilih
Menanam tanaman hidroponik ternyata mempunyai berbagai system yang di gunakan, tergantung kapasitas budidaya dan kecukupan dana kita. Untuk pemula saya sarankan untuk memakai system sumbu (wick system), inilah system hidroponik yang paling mudah menurut saya. Hanya dengan media sabut kelapa atau arang sekam dengan diberi sumbu dan wadah nutrisi tertutup kita sudah berhidroponik.

Bisa diusahakan dilahan sempit
Memulai berkebun hidroponik tidak harus mempunyai greenhouse yang besar kok. kita bisa memulai menanam hidroponik dipekarangan rumah kita dengan membuat greenhouse kecil-kecil yang penting syarat utamanya dipenuhi yaitu tidak boleh terkena air hujan dan mendapatkan sinar matahari bebas. Tapi sediakan paranet hitam ya kalau terlalu panas agar tidak layu.

Mudahnya mendapatkan ilmu hidroponik
Apabila terjadi permasalahan pada kebun hidroponik, kita bisa sharing dengan teman-teman di group sosmed yang ada, gratis kok, kecuali kalau kita mau menimbah ilmu khusus ya kita bisa mengikuti pelatihan-pelatihan yang diadakan oleh komunitas hidroponik. apabila ada masalah pada tanaman kita, kita foto kondisi tanamannya, kita upload di group, nanti akan dibantu penyelesainnnya oleh pakar-pakar dan ahli-ahli dalam group.

Itulah ulasan tentang betapa murah dan mudahnya menanam tanaman secara hidroponik, semoga bisa menjadi acuan dan bisa di praktekan di rumah kita. Jangan lupa baca artikel di bawah ini yah...thanks.
 Cara Menanam Kangkung Hidroponik Menggunakan Baskom


Share Artikel Ini Yahh! :

0 Response to "Hidroponik Itu Ternyata Murah dan Mudah"

Post a Comment